Kata-katamu selalu kutunggu. Mulai dari letih kerja, sampai cerita tentang jingga.
Yang mungkin tidak kamu sadari, aku juga ingin menjadi penyangga.
Ketika manusia bisa membuatmu tidak peka, aku ingin kamu bisa kembali di akhir hari menyandarkan kepala di pundakku.
Ketika banyak beban terasa, aku ingin kamu bisa membaginya denganku. Hanya agar kamu bisa merasa sedikit lega.
Ketika kamu merasa takut untuk melangkah maju, aku ingin kamu tau, selalu akan ada aku dibelakangmu. Menangkapmu ketika kamu jatuh.
Jika kamu ragu apakah huruf terangkai ini ditujukan untukmu, jawabannya, ya, ini untukmu. Kamu.
No comments:
Post a Comment